Kursus PSP Pariwisata Tingkat Nasional di Tomohon Ditutup
Bakri : Sulut Miliki Potensi Wisata Luar Biasa
TOMOHON, (manadotoday.com)–Kursus Pamong Saka Pramuka (PSP) Pariwisata tingkat. Nasional yang dilaksanakan di Aula Homestay Walian I Tomohon Selatan, Sabtu (06/07), resmi ditutup oleh Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI setelah berlangsung selama empat hari.
Pimpinan Kursus Pamong Saka Pramuka Pariwisata (KPSPP) Ferdinand Kawetik SPd dalam laporannya mengungkapkan, kegiatan yang dilaksanakan berdasarkan Surat Direktur Pemberdayaan Masyarakat Destinasi Pariwisata Nomor 06/SRT/DPDP/VI/2013 serta Surat Edaran Kwarnas GP Nomor 0701-00-C tentang Kursus Pamong Saka Pramuka Pariwisata.
”Kami sangat berterima kasih kepada semua pihak yang terlibat karena kursus PSP Pariwisata ini boleh terselenggara dengan lancar.
Sementara Direktur Pemberdayaan Masyarakat Kementrian Parekraf RI Bakri MM yang ikut didampingi Ketua Kwarcab Tomohon Fentje D Goni SH, Kadis Pariwisata dan Budaya Kota Tomohon Drs Gerardus Mogi, menyatakan salut kepada pelaksana kursus yang melaksanakan kursus secara optimal dan bisa menghasilkan para pamong saka pariwisata yang kualitas.
” Semoga Sulawesi Utara boleh menjadi pertama dalam pembentukan Saka Pariwisata dalam waktu dekat ini, apalagi ikut didukung dengan sejumlah Kwartir Cabang Pramuka yang maju dalam pengembangannya,”ujar Bakri.
Ditambahkannya, Sulut memiliki potensi wisata yang sangat besar.
Selain memiliki wisata alam bawah laut Bunaken, juga memiliki iven pariwisata international seperti Tomohon International Flower Festival (TIFF). (ark)
Komentar yang dikirimkan melalui form di bawah ini menjadi tanggung jawab pengirim| Manado Today berhak untuk memuat , tidak memuat, mengedit, dan/atau menghapus data/informasi yang disampaikan oleh pembaca.